Kafetaria Punya Cerita : Tribute to this place



Beralaskan lantai yang penuh dengan corak dan juga beberapa pohon yang membuat hati menjadi teduh dari panasnya ilusi sang surya. . Dihiasi lampu lampu yang berwarna kuning cerah yang menerangi diantara pilar pilar yang berdiri tegak. Deretan bangku yang kokoh berjajar dengan rapi sebagai tempat untuk beristirahat dan penghilang penat. Tempat ini bernama kafetaria.

Kafetaria, tempat ini mempunyai banyak cerita. Disini merupakan tempat berkumpulnya para mahasiswa dari segala jurusan di Universitas Brawijaya ini. Di pagi dan siang hari tempat ini penuh sesak dengan para mahasiswa yang sedang melakukan kegiatan seperti sarapan pagi, makan siang, hingga menikmati secangkir kopi sambil menghisap sebatang rokok.

Pada malam hari tempat ini juga dipenuhi mahasiswa yang sedang menonton film maupun streaming video dan mengerjakan tugas masing masing dari laptop mereka karena koneksi internet yang cukup kencang dibandingkan pada siang hari. Tempat ini juga memiliki hiburan tersendiri saat malam hari seperti kelompok mahasiswa yang menyanyikan lagu lagu lawas dengan nada akustik untuk mencari dana bagi acara mereka, ada juga mahasiswa yang menjual minuman dan makanan.

Ditempat ini ada seorang mahasiswa yang menjual makan, minuman, rokok, sampai memperbaiki software laptop maupun handphone. Hal yang unik dari cara dia berjualan adalah dia meletakkan kertas menu di setiap meja dengan kode khusus. Para mahasiswa yang ingin memesan makan atau minum dapat mengirimkan pesan melalui nomor handphone yang tertera di kertas tersebut (delivery order).

Di tempat ini ada juga kebiasaan unik yang di lakukan beberapa mahasiswa. Kebiasaan tersebut adalah berebut colokan listrik karena beberapa colokan tersebut banyak yang tidak bisa digunakan. Disini juga ada beberapa mahasiswa atau mahasiswi yang mempunyai kebiasaan yang unik. Salah satu mahasiswi tersebut memakai kerudung dan mempunyai wajah yang manis. Dia biasanya duduk cukup lama sambil memainkan Smartphone  untuk menunggu tempat yang kosong untuk mengerjakan skripsinya jika tempat ini cukup ramai. Mahasiswi yang kedua juga berkerudung dan memiliki mata lebar yang indah. Dia biasanya juga mengerjakan skripsinya sambil mendengarkan lagu dengan earphone yang berwarna putih. Mahasiswi yang terakhir memiliki rambut berwarna merah gelap, kulit yang berwarna kuning langsat dan menggunakan kacamata berbentuk bulat. Dia biasanya menonton video tentang drama Korea sambil menunjukkan senyumnya yang cukup manis. Selain mahasiswa, disini juga ada satu mahasiswa yang unik, mahasiswa tersebut biasanya menggunakan jaket berwarna gelap dan berambut pendek. Dia biasanya bermain game DotA dengan wajah yang serius dan sesekali mengomel sendiri.


Sebenarnya masih banyak lagi hal hal unik yang terjadi ditempat ini. Tempat ini mempunyai banyak sekali cerita. Sebuah tempat penuh kenangan dan juga semangat para mahasiswa. 
***

Komentar